Fisika Study Center

Try Out Online

Petunjuk Umum

  • Setiap pertanyaan hanya memiliki satu jawaban yang benar .
  • Untuk melihat hasil tes klik Lihat nilai button, untuk mereset semua jawaban klik Reset button.
  • Untuk tes ulang klik Coba lagi button, untuk melihat kunci jawaban klik Lihat kunci di halaman hasil.
  • Bobot nilai setiap pertanyaan adalah sama dan nilai total dinyatakan dalam %
  • Tes ini berjalan dengan baik jika browser dalam kondisi status javascript enable.
  • Saat Ujian berlangsung tidak diperkenankan menggunakan kalkulator, HP, tabel matematika atau alat bantu hitung lainnya.
  • Materi : Efek Fotolistrik dan Efek Compton
    Level : SMA

    Waktu : 45 menit
    Jumlah Soal : 5

    Soal No. 1
    Perhatikan grafik efek fotolistrik di bawah ini!



    Dari grafik disimpulkan:
    (1) Bila frekuensi cahaya yang datang kurang dari fo efek fotolistrik tidak akan terjadi
    (2) Fungsi kerja logam besarnya sama dengan Eo
    (3) Persamaan efek fotolistrik: E = h(f – fo) atau E = hf – Eo

    Kesimpulan yang benar adalah…
    A. (1) dan (2) saja
    B. (1) dan (3) saja
    C. (2) dan (3) saja
    D. (3) saja
    E. (1), (2), dan (3)

    Soal No. 2
    Pernyataan yang benar tentang efek fotolistrik adalah….
    A. peristiwa dapat dijelaskan dengan menganggap cahaya sebagai gelombang
    B. elektron yang keluar dari permukaan logam akan berkurang jika frekuensinya diperbesar
    C. intensitas cahaya tidak mempengaruhi energi elektron yang keluar dari permukaan logam
    D. efek fotolistrik terjadi pada daerah inframerah
    E. efek fotolistrik akan terjadi, asalkan intensitas cahaya yang mengenai logam cukup besar

    Soal No. 3
    Grafik berikut ini menginformasikan energi kinetik maksimum elektron yang disebabkan dari logam 1, 2, 3, 4, dan 5 yang disinari cahaya.



    Frekuensi ambang terbesar logam adalah....
    A. 1
    B. 2
    C. 3
    D. 4
    E. 5

    Soal No. 4
    Permukaan katode disinari cahaya sampai pada frekuensi tertentu, ternyata tidak terjadi foto elektron. Agar permukaan katode memancarkan foto elektron, usaha yang dapat dilaksanakan adalah....
    A. mengurangi tebal katode dan memperbesar intensitas cahaya
    B. memperbesar panjang gelombang dan memperbesar intensitasnya
    C. mengurangi tebal katode dan memperbesar panjang gelombang
    D. memperbesar frekuensi cahaya sampai frekuensi batas dan memperbesar intensitasnya
    E. memperbesar frekuensi cahaya sampai di atas frekuensi batas dan memperbesar intensitasnya

    Soal No. 5
    Cahaya dengan panjang gelombang 500 nm meradiasi permukaan logam yang fungsi kerjanya 1,86 × 10–19 joule. Energi kinetik maksimum foto elektron adalah...
    A. 2 × 10–19 joule
    B. 4 × 10–19 joule
    C. 5 × 10–19 joule
    D. 6 × 10–19 joule
    E. 9 × 10–19 joule

    Kompetensi
    Memahami konsep dan prinsip kuantum, relativitas, fisika inti dan radioaktivitas dalam kehidupan sehari-hari.

    Indikator
    -Menjelaskan besaran-besaran fisis terkait efek fotolistrik/efek Compton.


    Try Out Fisika
    Kelas 10, 11 dan 12 SMA

    prepared By :
    Fisika Study Center
    fzn_Ahm@dMarCh_014_rEv09_2020

    fisikastudycenter.com